Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2021

Pesona Keindahan Gunung Kelimutu

Gambar
  Pesona Keindahan Gunung Kelimutu. Gunung Kelimutu adalah gunung berapi yang terletak di Pulau Flores, Provinsi NTT, Indonesia. Lokasi gunung ini tepatnya di Desa Pemo, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende. Gunung ini memiliki tiga buah danau kawah di puncaknya. Danau ini dikenal dengan nama Danau Tiga Warna karena memiliki tiga warna yang berbeda, yaitu merah, biru, dan putih. Walaupun begitu, warna-warna tersebut selalu berubah-ubah seiring dengan perjalanan waktu. Pesona Keindahan Gunung Kelimutu Kelimutu merupakan gabungan kata dari "keli" yang berarti gunung dan kata "mutu" yang berarti mendidih. Menurut kepercayaan penduduk setempat, warna-warna pada danau Kelimutu memiliki arti masing-masing dan memiliki kekuatan alam yang sangat dahsyat. Luas ketiga danau itu sekitar 1.051.000 meter persegi dengan volume air 1.292 juta meter kubik. Batas antar danau adalah dinding batu sempit yang mudah longsor. Dinding ini sangat terjal dengan sudut kemiringan 70 dera

Keindahan Karimunjawa The Caribbean of Java

Gambar
Keindahan Karimunjawa The Caribbean of Java , Julukan Caribbean van Java diberikan untuk Karimunjawa karena keindahan lautan dan pantainya mirip dengan Karibia. Keindahan Karimunjawa The Caribbean of Java Karimunjawa adalah kepulauan di Laut Jawa yang termasuk dalam Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Dengan luas daratan ±1.500 hektare dan perairan ±110.000 hektare, Karimunjawa kini dikembangkan menjadi pesona wisata Taman Laut yang mulai banyak digemari wisatawan lokal maupun mancanegara. Sejarah Karimunjawa Menurut legenda lokal, Karimunjawa ditemukan oleh Sunan Nyamplungan. Kala itu, Sunan Muria memerintahkan Amir Hasan ke sebuah pulau yang terlihat kremun-kremun (kabur) dari puncak Gunung Muria untuk mengembangkan ilmu agamanya. Karena terlihat kremun-kremun, akhirnya pulaunya dinamai "Karimunjawa" hingga kini. Amir Hasan kelak dikenal sebagai Sunan Nyamplungan karena menanam tanaman Nyamplung disana, yang ternyata bermanfaat sebagai pemecah angin. Sejak tanggal 15

Potret Keindahan Danau Weekuri

Gambar
  Potret Keindahan Danau Weekuri, Danau Weekuri adalah danau air asin yang terletak di Desa Kalena rongo, Kecamatan Kodi Utara, Kabupaten Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur. Danau Weekuri terletak sekitar 60 kilometer dari ibu kota kabupaten, Tambolaka. Potret Keindahan Danau Weekuri Nama Weekuri berasal dari bahasa Sumba wee yang berarti air dan kuri yang berarti parutan atau percikan,  Danau Weekuri dipercaya terbentuk dari air laut yang terpercik melalui karang sehingga menembus ke daratan. Danau ini memang dikelilingi oleh batu karang yang memisahkannya dengan laut. Mitos setempat menyebutkan bahwa Weekuri konon dahulu merupakan nama sebuah perkampungan yang tenggelam akibat meluapnya air laut. Danau Weekuri berbentuk lonjong dengan panjang sekitar 150 meter dan lebar terjauh 50 meter.Kedalaman danau berkisar 30 cm hingga 2,5 meter saat surut namun dapat mencapai lima meter saat laut pasang. Danau Weekuri memiliki air yang sangat jernih dengan kedalaman air yang tak cu

Pemandangan Indah di Dunia

Gambar
  Pemandangan Indah di Dunia , Terkadang rutinitas sehari-hari membuat lelah dan jenuh, liburan adalah salah satu obat yang sangat efektif.  Pemandangan Indah di Dunia Suasana dan pemandangan yang berbeda bisa menenangkan pikiran, serta menumbuhkan kembali semangat baru. Beberapa tempat indah di berbagai negara yang dapat menjadi referensi untuk di kunjungi. berikut ini adalah pemandangan indah dunia yang sangat mempesona. Kepulauan Raja Ampat, Indonesia Kepulauan Raja Ampat merupakan rangkaian empat gugusan pulau yang berdekatan dan berlokasi di barat bagian Kepala Burung (Vogelkoop) Pulau Papua. Secara administrasi, gugusan ini berada di bawah Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat. Kepulauan ini sekarang menjadi tujuan para penyelam yang tertarik akan keindahan pemandangan bawah lautnya. Raja Ampat dapat dicapai dengan pesawat dari Jakarta atau Bali ke Sorong via Makassar atau Ambon dan Manado. Penerbangan memakan waktu kurang lebih 6 jam. Dari Sorong, untuk ke Raja Ampat ada du